Kejaksaan Tinggi Jawa Timur
Siaran Pers

Kajati Jatim Dr. Kuntadi Silaturahmi ke Mapolda Jatim, Perkuat Sinergi Antar Lembaga Penegak Hukum

Surabaya – Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur (Kajati Jatim), Dr. Kuntadi, melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Kepolisian Daerah Jawa Timur (Mapolda Jatim), Rabu 07 Mei 2025. Dalam kunjungan tersebut, Kajati Jatim didampingi oleh Asisten Intelijen (Asintel), Asisten Tindak Pidana Umum (Aspidum), dan Asisten Tindak Pidana Khusus (Aspidsus).

Kehadiran rombongan Kejati Jatim disambut langsung oleh Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si, beserta jajaran pejabat utama Polda Jatim.

“Pertemuan ini merupakan wujud komitmen kita untuk menjaga koordinasi dan silaturahmi antar institusi dalam upaya menjaga situasi Kamtibmas di Jawa Timur tetap kondusif,” ujar Irjen Pol. Nanang Avianto. Kapolda Jatim juga menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergitas yang terkelola dengan baik antar aparat penegak hukum dalam menyelesaikan berbagai permasalahan.

Dalam pertemuan tersebut, Kajati Jawa Timur, Dr. Kuntadi, menyampaikan rasa terima kasih atas perayaan hangat yang diberikan oleh Polda Jatim. Ia juga memohon izin dan bimbingan kepada Kapolda Jatim dalam upaya menjaga dan memelihara keamanan dan kesejahteraan (Kamtibmas) di masyarakat Jawa Timur. Sinergi yang kuat antar kedua lembaga penegak hukum ini diyakini akan memberikan dampak positif dalam terwujudnya penegakan hukum yang efektif dan berkeadilan di wilayah Jawa Timur.

“Kunjungan kali ini merupakan bagian dari silaturahmi antar pejabat baru di lingkungan Jawa Timur,” jelas Dr. Kuntadi. Ia menambahkan pengalamannya yang pernah menjabat sebagai Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara (Asdatun) Kejati Jatim menjadikannya tidak asing dengan situasi di Jawa Timur.

Sebagai penutup kegiatan rangkaian, Kajati Jatim dan Kapolda Jatim saling bertukar cinderamata sebagai simbol kebersamaan dan mempererat hubungan kelembagaan, yang kemudian dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

Related posts

Dir UHEKSI JAM Pidsus Lakukan Pengendalian Eksekusi Tipikor, Perpajakan, dan Validasi RPL di Jawa Timur

Kejati Jatim

Rugikan Negara Puluhan Miliar, 4 Kasus Besar Paling Disorot Dibongkar Kejati Jatim

Kejati Jatim

Dialog Interaktif Secara Virtual Dengan Para Penggiat Dan Pecinta Pelestarian Hutan Bakau Di 3 (Tiga) Tempat Yaitu Di Desa Banyu Urip Kecamatan Ujung Pangkah, Desa Tanjung Widoro Kecamatan Bungah Dan Di Desa Daun Kecamatan Sangkapura Bawean

Kejati Jatim