Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, Dr. Mohamad Dofir, menghadiri Kunjungan Kerja Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo di Mapolda Jawa Timur. Kamis (18/3/2021).Panglima dan Kapolri melihat jalannya pelaksanaan vaksin, dengan jumlah peserta vaksin 2.101 personil yang terdiri dari TNI-PolriSaat keduanya meninjau mendapat penjelasan dari petugas gugus vaksin bahwa di Jawa Timur saat ini tidak ada lagi zona merah Covid-19, tapi semua sudah beralih ke zona hijau. Pada kesempatan itu Kajati keliling melihat ujian teori SIM, perpanjangan SIM online dan pelayanan publik ramah disabilitas.